SMP Al-Fityan School Tangerang
Nama Kegiatan: Wisuda Akademik dan Al Qur’an SMP Al Fityan School Tangerang
Tema Kegiatan : “Melangkah pasti menuju generasi Rabbani”
Hari/Tanggal: Sabtu, 11 Juni 2022
Waktu: 07.00-12.30 WIB
Dalam rangka melepas peserta didik SMP angkatan ke 13 pada tanggal 11 Juni 2022 M atau 11 Dzulqa’dah 1443 H telah terlaksana Wisuda Akademik dan Alquran SMP Al Fityan School Tangerang di Hotel Olive, Karawaci, Tangerang. Jumlah wisudawan sebanyak 123 siswa dan jumlah pendamping orang tua wali yang telah terdaftar sebanyak 186 orang.
Acara Wisuda berlangsung dengan lancar dan hikmat, mulai dari tasmi dan uji publik Alquran, prosesi penyematan medali dan pemberian ijazah, pemutaran video hasil siswa, sampai dengan pertunjukan persembahan dari peserta didik. Terbaik putra di Alquran yaitu Ananda Muhammad Rasya Isnan Ahsan telah menghafal 11 Juz dan terbaik putri yaitu ananda Almira Zahra Kurnia telah menghafal 5 Juz selama di SMP Al Fityan Scool Tangerang. Dalam akademik peserta didik terbaik pertama kembali diraih oleh Ananda Almira Zahra Kurnia, terbaik kedua Tasnim, terbaik ketiga Shafrina Khoirunnisa.
Acara ini disaksikan oleh anggota Idaroh Al Fityan School Tangerang dan dua orang tamu dari Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang Bidang Kurikulum dan mendapat respon serta apresiasi yang baik.
Alhamdulillah, seluruh tahap agenda wisuda Al Qur’an dan pelepasan berjalan dengan lancar. Adapun kendala-kendala yang dihadapi agar dapat dijadikan evaluasi untuk pelaksanaan Wisuda Akademik dan Al Quran peserta didik di tahun yang akan datang.