Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMA

Al-Fityan School Tangerang
Unit : SMA

Waktu pelaksanaan : Senin, 14 Juli 2025
Peserta : Seluruh peserta didik Baru kelas X dan peserta didik pindahan SMA AL-FITYAN SCHOOL TANGERANG
Tempat : Aula Lantai 2 SMA

Kegiatan inti: Apel pagi, pengenalan Semua Dewan Guru Ust/Zah, Pengenalan OSIS, Pengenalan AFISPALA, Sosialisasi Perpustakaan, Pengenalan dan pemilihan ekskul, Tour keliling Sekolah,Sosialisasi Tatib, Sosialisasi Kurikulum, Temu Walas dan Evaluasi dan Info kegiatan Besok.

Tangerang, 14 Juli 2025 — SMA Al-Fityan School Tangerang resmi memulai kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi peserta didik baru Tahun Ajaran 2025/2026 pada hari Senin, 14 Juli 2025.
Sebagai pembuka, kegiatan diawali dengan apel pagi bersama seluruh siswa, dewan guru, dan staf sekolah yang dilaksanakan di lapangan upacara. Apel ini dipimpin langsung oleh Direktur Al-Fityan School Tangerang Eddy Sanjaya, SS, yang dalam amanatnya mengajak seluruh siswa untuk menyambut tahun ajaran baru dengan semangat belajar, disiplin, anti bullying, persaudaraan, dan menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan.
“Kegiatan MPLS ini merupakan langkah awal bagi kalian untuk mengenal budaya sekolah, membangun karakter, serta menjalin hubungan positif dengan teman dan guru. Jadikan kesempatan ini sebagai awal perjalanan yang menyenangkan di lingkungan baru,” ujar ust Eddy Sanjaya, SS, dalam sambutannya.
Setelah apel, para siswa baru diarahkan untuk mengikuti rangkaian kegiatan MPLS yang telah disusun oleh panitia. Agenda hari pertama meliputi: pengenalan Semua Dewan Guru Ust/Zah, Pengenalan OSIS, Pengenalan AFISPALA, Sosialisasi Perpustakaan, Pengenalan dan pemilihan ekskul, Tour keliling Sekolah,Sosialisasi Tatib, Sosialisasi Kurikulum, Temu Walas dan Evaluasi dan Info kegiatan Besok.

Terima kasih banyak untuk semua dewan guru, OSIS dan para siswa/siswi smafista yang sudah mengikuti kegiatan ini dari awal sampai akhir dengan tertib dan kondusif. Mudah-mudahan MPLS dan yang kami laksanakan dapat menjadikan SMA AL-FITYAN menjadi lebih baik, cerdas, berilmu dan berkarakter mulia.

Syukron…


#MPLS2025
#OSISSMAFISTA2025
#SMAFISTA2025

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *