Serah Terima Jabatan dan Pelantikan OSIS SMP Al-Fityan School Tangerang Periode 2025/2026

Al- Fityan School Tangerang
Unit : SMP

Nama kegiatan : Serah Terima Jabatan dan Pelantikan OSIS SMP Al-Fityan School Tangerang
Periode 2025/2026
Tanggal : Selasa, 11 Februari 2025
Waktu : 13.00-15.00
Tempat : Aula Masjid Alfityan School Tangerang

Tangerang – Selasa (11/02) hari ini telah diadakan acara Pelantikan dan Prosesi Serah Terima Jabatan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMP Al-Fityan School Tangerang (AFISTA). Dengan diadakannya acara tersebut, menandai berakhirnya Kepengurusan OSIS Periode 2024/2025 yang dipimpin oleh Faizi Rozan Zakarsya, dan dimulainya masa kepengurusan yang baru oleh Muhammad Dzaky Afaris.
Proses untuk mencapai acara ini bukanlah proses yang instan, perlu adanya proses yang panjang mulai dari tes seleksi calon pengurus OSIS dan LDK, musyawarah pemilihan ketua OSIS, hingga persiapan acara yang dilakukan seluruh panitia dan pihak terlibat.
Acara ini dimulai pukul 13.00 WIB dan bertempat di Aula AFISTA. Acara ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Imtiyaz Al Ghozali. Dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan : Indonesia Raya dan Mars Al-Fityan. Lalu sambutan Ketua Panitia dan Ketua OSIS serta pembacaan Laporan Pertanggung Jawaban Program Kerja OSIS periode 2024/2025 oleh Ketua OSIS, Faizi Rozan Zakarsya dan Wakil Ketua OSIS Putri, Nathifa Alfira Nur Zahra. Acara dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada pengurus periode 2024/2025 berupa medali dan sertifikat oleh Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah.
Acara selanjutnya merupakan acara puncak, yaitu pembacaan Surat Keputusan serta pengucapan janji dan pelantikan pengurus OSIS Periode 2025/2026 yang dipimpin oleh Kepala Sekolah SMP Al-Fityan School Tangerang, Ust. Gunawan Imanda, M.Pd. Setelah prakata Pelantikan oleh Ust. Gunawan, acara berlanjut dengan penandatanganan Surat Berita Acara dan disusul dengan penyerahan arsip dan bendera OSIS oleh Ketua OSIS Periode 2024/2025, Faizi Rozan Zakarsya kepada Ketua OSIS Periode 2025/2026, Muhammad Dzaky Afaris.
Usai menerima LPJ OSIS yang diserahkan oleh Faizi kepada Faris disambut dengan sorak sorai dan tepuk tangan riuh oleh hadirin. Faris pun menyampaikan prakata berupa rasa terima kasih kepada sekolah, para guru, juga pengurus OSIS Periode 2024/2025 yang selalu mendukung juga telah memberi banyak pelajaran kepadanya. Faris juga berpesan dan berharap kepada pengurus OSIS Periode 2025/2026 agar bisa bekerja sama untuk menjalankan tugas dengan baik.
Di penghujung acara di bacakan pembacaan doa oleh Muhammad Rafa Raihansyah, kemudian acara ditutup dan berlanjut dengan sesi foto bersama. Acara berakhir sekitar pukul 17.00 WIB. Secara keseluruhan, acara berjalan dengan lancar.

Semoga OSIS SMP AFISTA Periode 2025/2026 yang telah dilantik dapat menjalankan amanah sebaik-baiknya dan bermanfaat bagi AFISTA unit SMP, AFISTA, Yayasan Al-Fityan, dan Indonesia kedepannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *