BPI Gabungan

SD AL-FITYAN SCHOOL TANGERANG

Nama Kegiatan : BPI Gabungan
Hari : Jum’at
Tanggal : 22 November 2024
Waktu : Pukul 08.00-10.00
Tempat : Aula Masjid Al-Fityan School Tangerang

Jum’at, 22 November 2024 Peserta didik kelas 4, 5 dan 6 melaksanakan kegiatan BPI Gabungan berupa kajian bersama yang menghadirkan narasumber ibu Adhissa Qonita, M.Psi,. Psikolog. Kegiatan ini diikuti oleh 300 peserta didik dan 27 guru pendamping.
Peserta didik juga dibagi menjadi 24 kelompok dengan tiap kelompok terdiri dari 11-13 orang.
Setelah selesai majelis pagi dan shalat duha anak-anak dan pendamping menuju aula masjid pada pukul 07.40 WIB.

Tema pada kegiatan ini adalah Saat Virus Merah Jambu Hadir Diusiaku ini dilaksanakan di aula masjid Al-Fityan School Tangerang. Tujuan utama kegiatan BPI Gabungan ini dengan menghadirkan pemateri yang ahli dari timluar, peserta didik dapat mengetahui cara menyikapi virus merah jambu di usianya pada masa awal pubertas, kembali fokus dalam belajar dengan semangat baru dan terbentuk kembali anak yang sehat secara mental, percaya diri, berani mengambil resiko membangun masa depan dan bertanggung jawab dan diakhiri dengan komitmen dari peserta didik untuk berjanji bisa menjaga diri dari segala yang dapat merugikan diri sendiri.

Alhamdulillah pelaksanaan kegiatan baik dan lancar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *